Terima Kasih Telah Berkunjung ke Unclebonn.com Wanita Zaman Now - unclebonn.com

Monday, December 12, 2022

Wanita Zaman Now

https://www.unclebonn.com/2022/12/wanita-zaman-now.html
Gambar : Pixabay.com

Beberapa bulan lalu salah satu stasiun tv swasta menayangkan sebuah video bagaimana emak-emak membubarkan tawuran antar pelajar di salah satu kota. Ia dengan gagah berani berhasil meleraikan tawuran itu. Ia tidak takut dengan resiko yang mungkin saja ia terima.


Kejadian yang mirip juga saya saksikan sendiri bagaimana seorang ibu dan beberapa temannya berusaha mencoba memisahkan perkelahian salah satu siswa mereka dengan orang luar. Saat mereka tahu bahwa yang masuk ke lingkungan sekolah itu orang luar (seorang pemuda jalanan), langsung mereka serbu. Dengan sigap mereka ke “tekape” dengan bekal beberapa potongan kayu mereka mengusir si pemuda jalanan tadi.


Nyaris pemuda itu babak belur kalau ia masih berbalah-balah dengan ibu-ibu itu. Alasannya cukup jelas orang luar ini yang datang bikin kacau di lingkungan sekolah. Solusinya orang seperti itu harus dilawan dengan cara radikal agar bisa memberi efek kejut atau jerah.


Sebenarnya saya ingin terlibat, melihat pemandangan itu saya hanya tersenyum. “Ini wanita zaman now”, kata saya dalam hati. Mereka tidak hanya sekadar “cantik” tapi tegas, dan juga berani. Kau lawan sudah?


Teman-teman suatu saat wanita akan mengambil peran pria di suatu masa. Gejala ini sudah mulai nampak. Keberanian menteri Susi Pudjiastuti dalam memberantas ilegal fishing adalah contoh kecilnya. Jauh sebelumnya kita kenal ada Margaret Hilda Tatcher, politikus dan Perdana Menteri Britania Raya ternama. Kita juga mengenal Benazir Bhutto Ketua Partai Rakyat Pakistan yang cukup berani dalam kancah perpolitikan di negaranya.


Kedepan saya pun meyakini wanita-wanita pemberani seperti ini akan menjadi pribadi yang hebat dan besar kala kita mau memberi ruang dan panggung yang cukup untuk mereka. Perempuan hari ini tidak identik lagi dengan urusan dapur, atau diikat adat budaya yang diskriminatif mereka harus bisa terbang tinggi. Dan mereka juga harus memiliki keberanian untuk melepas pasungan budaya yang membatasi ruang gerak mereka. Jadi, maju terus para srikandi. Bangsa ini juga butuh sentuhan diri kalian.


Kalau sudah begitu awas ooo … dan Unclebonn pun harus waspada!*


Baca Juga : 

Tips Sukses Untuk Pria Gagal Tampan Supaya Selalu Tampil Menarik Dihadapan Wanita

6 Negara Ini Sumbang Pemain Voli Wanita Tercantik Di Dunia Salah Satunya Indonesia

No comments:

Post a Comment

Kami sangat menghargai pendapat Anda namun untuk kebaikan bersama mohon berkomentarlah dengan sopan!